Model
Berita Daerah

Perayaan Natal STM JL Sanif Kelurahan Pasar Siborongborong sangat Meriah

×

Perayaan Natal STM JL Sanif Kelurahan Pasar Siborongborong sangat Meriah

Sebarkan artikel ini
Teks dan Photo : Penyalaan lilin dari Panitia Natal, Pengurus Harian, Pendeta dan tuju orang perwakilan dari anggota STM JL.Sanif
Model

IDNMetro.com, Taput – Mengambil thema “Menyambut Raja Yang Adil dan Jaya (Zakaria 9:9-10). dan Sub Tema:Dengan Semangan Natal, Kita Tingkatkan Kebersamaan Kesatuan STM JL. Sanif,Kelurahan Pasar Siborongborong Melalui Hidup Tolong Menolong dan Saling Mengasihi. Sabtu (09/12)

Model

Dalam perayaan natal tersebut, sebelum acara dimulai terlebih dahulu dilakukan penyalaan lilin dari Panitia Natal, Pengurus Harian, Pendeta dan tuju orang perwakilan dari anggota STM JL.Sanif dan dilanjutkan dengan Prosesi Lilin yang diiringi lagu diambil dari KJ No.91 : Putri Sion.

Usai proses, para anggota STM JL. Sanif yang hadir lalu duduk dan memulai perayaan natal yang dibawakan Pembawa Acara yang juga Pengurus Harian, Am Rolas Pakpahan dan Pengurus Natal. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan kata pembukaan dari Pengurus STM JL. Sanif yakni ketua panitia natal St J. Silalahi.

“Dengan perayaan natal ini, kita berharap ke depannya STM JL. Sanif ini lebih menjaga persaudaraan yang sudah lama dibangun. Marilah kita menjalani hari-hari di STM JL. Sanif seperti keceriaan para anak-anak yang dengan senang mengikuti natal ini,” kata St J. Silalahi dan St J. Hutasoit.

Acara pun dilanjutkan dengan nyanyi puji-pujian dan pembacaan nats Firman Tuhan. Selanjutnya, acara yang ditunggu-tunggu Liturgi pun dimulai. Acara Liturgi dibawakan anak-anak dengan senang dan bangga kedepan.

Terlihat para anak-anak sangat senang dan terbukti dengan Liturgi yang dibawakan dengan nada lantang dan suara yang keras. Tampak terlihat para orang tua pun mengabadikan anak-anak mereka dalam bentuk foto saat anak-anak mereka membawa Liturgi.

Belum sampai disitu, para orang tua dalam Perayaan Natal STM JL. Sanif pun turut serta dalam merayakan natal dengan ikut Liturgi. Para orang tua yang membawa Liturgi juga terlihat antusias dalam membawakan Liturgi yang diberikan Panitia Natal. Dipertengahan acara, lampu di lokasi JL. Sanif pun dimatikan dan Lilin dinyalakan diiringi dengan lagu Malam Kudus Sunyi Senyap sambil Panitia Natal, Pengurus Harian, Pendeta, perwakilan dari anggota STM JL. Sanif , perwakilan anak-anak dan perwakilan remaja menyalakan Lilin yang disediakan didepan.

Usai Penyalaan Lilin, acara perayaan natal pun dilanjutkan dengan Khotbah yang dibawakan Pdt Abdi Manullang dan St Sardin Silaban membawakan khotbah yang diambil dari (Zakaria 9:9-10). Mariaia situtu ma ho, ale boru Sion, marolopolop ma ho ale boru Jerusalem! Ida ma, na ro ma rajam tumopot ho, partigor ibana jala siparmonang; na serep do rohana jala marsihundul di halode dohot di anak ni halode inaina.
10.Jala ahu maniaphon angka hureta sian Epraim dohot angka hoda sian Jerusalem, siap dohot sior tu hamusuon. Dung i baritahononna ma hadameon tu angka bangso parbegu, jala masuk tu gomgomanna sian laut tu laut, jala sian batang aek Euprat sahat ro di angka ujung ni tano on.

“Marilah kita menjalankan Thema Natal ini dimana dalam Thema Natal tertuang nilai-nilai yang harus kita junjung tinggi yakni menyatukan semua perbedaan. Perbedaan selalu ada akan tetapi jika kita memandangnya dalam ajaran Tuhan Yesus Kristus maka semua akan terjaga,” ujarnya.

Akhir acara, para orang tua disugguhi dengan Tarian Natal yang dibawakan para anak-anak. Terlihat para orang tua dengan antusias melihat anak-anak mereka saat menari bersama. Acara pun ditutup dengan makan bersama dan berjabat tangan lalu perayaan natal pun selesai.

Laporan : Dedy Hutasoit