Model
Berita Daerah

Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor Gelar Gerakan Pangan Murah di Desa Gunung Putri

×

Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor Gelar Gerakan Pangan Murah di Desa Gunung Putri

Sebarkan artikel ini
Model

IDNMetro.com, Bogor  – Pemerintah Kabupaten Bogor diwakili Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Bogor bersama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan gerakan pangan murah selama di bulan Ramadhan. Gerakan pangan tersebut merupakan bantuan provinsi Jawa Barat, kamis (13/03/2025).

Model

Dengan adanya gerakan pangan murah dibawah harga pasaran ratusan masyarakat sekitar desa Gunung Putri mendatangi lokasi pasar murah serta memanfaatkan peluang tersebut di bulan Ramadhan menjelang Lebaran.

Menurut Sekretaris Dinas DKP Irma, bahwa kebutuhan pangan murah yang di jual bisa terpenuhi dengan baik serta ketersediaan barang tercukupi.

Lebih lanjut Irma mengatakan dengan adanya pasar murah yang kita adakan ini bekerjasama dengan propinsi untuk memenuhi bahan makanan pokok atau sembako bisa di nikmati seluruh warga masyarakat terutama saat ini masyarakat Desa Gunung Putri karena saat kegiatan ini di lakukan di Desa Gunung Putri, ucapnya.

‘ Untuk ketersediaan pangan selama di bulan ramadhan ini tercukupi. Hari ini bahan pokok kebutuhan yang akan dijual murah ke masyarakat berupa, beras, telur, daging sapi, minyak goreng, cabe, bawang, dll,” ujarnya Irma Villayanti Sekretaris Dinas (Sekdis) DKP Kabupaten Bogor.

Senada disampaikan kepala desa Gunung Putri Daman Huri gerakan pangan murah di Desa Gunung Putri banyak sekali item kebutuhan pangan yang dipilih oleh masyarakat.

” Pada hari ini ada kegiatan pangan dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor, banyak pilihan produk maupun item pangan murah di beli masyarakat,” ujar Daman Huri kepada media Kamis (13/3/2025) di halaman kantor desa Gunung Putri.

Kegiatan ini merupakan bukti pemerintah daerah khususnya pemerintah Kabupaten Bogor untuk berkomitmen dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga murah terutama menghadapi bulan Ramadhan dan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H. (stn)