IDN Metro.com, Taput – “Entah setan apa yang datang merasuki sehingga ada perintah mencabut baliho ucapan selamat Natal & Tahun Baru dari Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara, Dr. Jonius Taripar P. Hutabarat, M.Si.Apa yang memberikan perintah itu bukannya orang menganut agama kristiani atau tidak punya agama?” tanya sejumlah warga,setelah adanya perintah untuk mau mencabut baliho.
Setelah wartawan media Oline IDNMetro.com membaca postingan yang diduga pada grup Whats ASN di Kecamatan Muara yang bertuliskan,”boasa godang baleho halak na asing di Muara (kenapa banyak baleho orang lain lain di Muara),unang lupa masyarakat Muara perjuangan pak Bupati Pak Sukur di Muara (jangan lupa masyarakat Muara Perjuangan Pak Bupati Pak Sukur di Muara),turun jolo hamu tu desa-desa pak Camat (tufun dulu kalian kedesa-desa Pak Camat),laporhon langsung tu Pak Bupati (laporkan langsung kepada Pak Bupati),ipe hami pajumpang dht pak Bupati,ditegur hamu (baru kami jumpa dengan pak Bupati,ditegur kalian), Baleho na di taman kantor camat na di simpang sitanggor i, asa cek hamu jo pak camat (baleho yang ditaman kantor camat yang disimpang Sitanggor,agar kalian cek dulu pak Camat),tulis salah seorang Kabag kepada Camat.
“Kasi Trantib, Kasi Pemrin dan anggota Satpol PP besok kita tertibkan,Siap Pak Kabag, kami tertibkan dengan Kades dan Satpol PP.jawab Camat Muara Lindung Sianturi pada grup ASN Muara.
Camat Muara Lindung Sianturi saat dikonfirmasi,setelah membaca Grup yang ada pada ASN di Kecamatan Muara terkait baliho Ucapan Selamat Natal & Tahun Baru warga Tapanuli Utara,sehingga ada perintah untuk penertiban.Yang menjadi pertanyaan,atas perintah siapa untuk melakukan penertiban pak Camat,” itu adalah atas perintah pimpinan agar menertibkan baleho yang ada pada lahan pemerintah atau fasilitas pemerintah”.Selasa, (20/12).
Bupati Taput Drs Nikson Nababan M.Si belum memberikan jawaban saat dikonfirmasi terkait masyarakat membuat ucapan Selamat Hari Natal & Tahun Baru pada sejumlah di baliho di Kecamatan Muara apa memang salah,dan apakah Bapak Bupati yg memerintahkan Kabag dan Camat untuk melakukan penertiban? Mohon penjelasannya Pak Bupati.
Demikian juga Kabag Tapem Josua Napitupulu memilih bungkam saat dikonfirmasi, apakah ada perintah Bupati untuk penertiban baliho ucapan selamat Natal dan Tahun Baru di Kecamatan Muara.
Laporan : Dedy Hutasoit