Model
Berita

Dugaan Pembagian Dana Bimtek Oleh Oknum Jaksa, Kadis PMD Taput Pantas Diseret Kemeja Hukum

×

Dugaan Pembagian Dana Bimtek Oleh Oknum Jaksa, Kadis PMD Taput Pantas Diseret Kemeja Hukum

Sebarkan artikel ini
Teks dan Photo : Rekayasa kegiatan Bimtek yang dilaksanakan di salah satu hotel di Kecamatan Siborongborong pada Tahun 2020,tanpa dihadiri oleh Narasumber aslinya
Model

IDNMetro.com, Taput – Dugaan pembagian dana Bimtek Kepala Desa di Kabupaten Tapanuli Utara menjadi pembahasan hangat ditengah-tengah masyarakat,khususnya di Kecamatan Siborongborong,pasalnya uang dana Bimtek diduga kuat dibagi-bagi oknum Jaksa.

Menanggapi hal itu,Direktur Eksekutif IP2 Baja Nusantara Ir.I.Djonggi Napitupulu mengatakan,”dari awal kita sudah kita sampaikan hal ini kepublik,bahwa sekitar Tahun 2020 masa darurat Pandemi Covid-19 pihak Dinas Pemerintahan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Tapanuli Utara melaksanakan Bimtek Kepala Desa disejumlah Hotel didua Kecamatan,yakni Kecamatan Muara dan Siborongborong,sementara larangan pertemuan sudah dikeluarkan oleh Menpan RB,akan tetapi pihak PMD diduga melakukan rekayasa kegiatan hanya untuk mengumpulkan dana Bimtek perdesa,perangkat desa serta BPD dari 241 desa”.

Model

Dana yang terkumpul dari Bimtek desa diduga kuat dibagi-bagi,dan bahkan diduga melibatkan oknum Jaksa.Bahkan pada Tahun 2020 ini juga diduga terjadi pembagian dana Bimtek ,yang diduga melibatkan oknum anggota Jaksa.ungkap Djonggi Napitupulu.

Pihak Dinas PMD Kabupaten Tapanuli Utara diduga memungut biaya Bimtek Rp 5 juta/Kepala Desa,4 juta/BPD dan 4 juta/Perangkat desa,dan selanjutnya ada pembagian yang melibatkan oknum anggota Jaksa.

Oleh karena itu,pihak penegak hukum yakni Kejaksaan dan Kepolisian bahkan KPK sudah pantas menyeret lebih awalnya kepala Dinas PMD Kabupaten Tapanuli Utara guna mendalami dugaan keterlibatan oknum Aparat Penegak Hukum (APH) baik itu oknum Jaksa maupun oknum Kepolisian harap Ir.Djonggi.

Kepala Dinas PMD Kabupaten Tapanuli Utara Doni Simamora enggan memberikan jawaban saat dikonfirmasi terkait dugaan pemotongan dana Bimtek Kepala desa,apa benar adanya dugaan keterlibatan oknum Jaksa Pak Kadis,dan berapa nilai pembagian pemotongan dana Bimtek untuk oknum Jaksa tersebut?

Kasi Pidsus Kejaksaan Negeri Tarutung Juleser Simaremare,SH juga ikut enggan memberikan jawaban saat dikonfirmasi Kru media tindak lanjut dugaan oknum Jaksa di Kejaksaan Negeri Tarutung yang terlibat atas dugaan pemotongan serta pembagian dana Bimtek Kepala desa,apa benar kejadian tersebut bang,dan siapa oknum jaksa yang di duga terlibat itu?

Disusul lagi Kepala Kejaksaan Negeri Tarutung M.Suroyo,SH juga belum memberikan jawaban tindak lanjut dugaan oknum Jaksa di Kejaksaan Negeri Tarutung yang terlibat atas dugaan pemotongan serta pembagian dana Bimtek Kepala desa,apa benar kejadian tersebut bang,dan siapa oknum jaksa yang di duga terlibat itu?

Laporan : Dedy Hutasoit