IDNMetro.com, Cibinong – Kantor Gedung DPRD Kabupaten Bogor yang berada tepat dalam lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor tampak banyak perubahan. Di era kepemimpinan Rudy Susmanto menjadi Ketua DPRD, mulai dari infrastruktur bangunan, taman, hingga gelar tanda para pahlawan nasional di setiap ruangan dalam kantor gedung DPRD.
Konon saat memasuki ruang jalan menuju ruangan kantor Ketua DPRD Kabupaten Bogor berjejer bingkai besar Pahlawan seperti, Dr.(H.C.) Ir. H.Soekarno, Dr.(H.C.) Drs. H.Mohammad Hatta, Pangeran Diponegoro, Raden Ajeng Kartini, MT.Hariono, dr.Tjipto Mangoenkoesoemo, Jendral Besar TNI (Anumerta) Raden Sudirman, Tan Malaka, Sutan Syahrir, Laksamana Keumalahayati, Tjotet Nyak Meutia, Teuku Iman Bonjol, Dan masih banyak lainnya.
Selain itu di depan ruang tunggu basemant Gedung juga tampak beberapa alat kesenian daerah lalu, beberapa ruangan seperti ruangan aspirasi, ruangan smoking area. Hingga Alat Kesenian Musik Tradisional seperti, Gong, Gamelan, Gendang, Angklung. Sehingga tampak indah dipandang mata dan indah, tenang, nyaman bila sedang menunggu. Tidak hanya itu banyak sekali perubahan perubahan infrastruktur didalam diluar Gedung DPRD Kabupaten Bogor yang membuat betah dan nyaman saat berkunjung maupun bertamu.
Rudy Susmanto yang sekarang sudah mengundurkan diri dari Anggota DPRD Kabupaten Bogor dikarenakan ditunjuk serta diminta oleh Bapak Haji Prabowo Subianto Presiden RI terpilih yang akan dilantik pada tanggal 20 Oktober 2024. Saat ditanya, itu semua diatas bukan hanya karena saya sendiri tetapi karena kami semua dari anggota DPRD dan para wakil DPRD Kabupaten Bogor bersama sama sepakat/setuju untuk membuat rapih indah serta nyaman Kantor Gedung DPRD Kabupaten.
Dan tentunya selain itu seluruh anggota DPRD Kabupaten Bogor tetap sepakat untuk bertugas berkerja dengan baik, jujur, amanah untuk masyarakat kabupaten bogor. Walaupun saya Rudy Susmanto, hari ini tidak lagi di DPRD saya yakin dengan kepemimpinan Ketua DPRD Kabupaten Bogor sekarang Sastra Winara saya harap dapat serta mampu menjadi pemimpin yang amanah, bijak, teliti, dalam segala hal untuk yang terbaik kepada masyarakat.” Tegas Rudy Susmanto.(stn)