Model
Uncategorized

Polres Simalungun melalui Polsek Parapat Salurkan Bantuan Sembako kepada Warga Terdampak Kenaikan Harga BBM

×

Polres Simalungun melalui Polsek Parapat Salurkan Bantuan Sembako kepada Warga Terdampak Kenaikan Harga BBM

Sebarkan artikel ini
Model

IDNMetro.com, Simalungun  – Kapolsek Parapat Resort Simalungun AKP Jonni Silalahi, SH bersama Kanit Binmas Aiptu L.Naibaho beserta anggota Bhabinkamtibmas menyalurkan bantuan sosial berupa sembako beras dalam rangka meringankan beban warga yang terdampak kenaikkan harga BBM.

Kegiatan Bansos itu di Kecamatan Girsang Sipangan bolon, kelurahan Girsang Sipangan bolon, Kabupaten Simalungun, Selasa (27/9/2022) sekira jam 12.00 Wib.

Model

Sembako yang disalurkan itu merupakan bantuan dari Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C. Sipayung. S.H, S.I.K, M.H kepada warga masyarakat yang benar-benar terdampak akibat kenaikan harga BBM.

Adapun warga yang menerima bantuan sembako yakni .Hardiman Siallagan(49), Norla Siallagan(52), Kembar Sidabutar(40), Saut sinaga(51), Toni Sinaga(38), Op.James br Situngkit(70), Nadia br.Sinaga(53), Risma Br Sinaga(55), Op.Moi Sinaga(70), Op.Tampe br.Napitu(65), Op.Dedi Br.Tamba(76), Mak Niko Br Manik(61),.Mak Krismas br.siallagan(45), Bapak RM.Manurung(70), Sihar Sinaga(65)

warga yang menerima bantuan sembako mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada bapak Kapolres Simalungun, bapak Kapolres Simungun beserta jajaran Kepolisian Resor Simalungun yang telah peduli terhadap masyarakat.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan kepada warga yang menerima sembako agar memanfaatkannya sebaik mungkin.(joe)