IDNMetro.com, Parapat- Setelah meraih Bintang 5 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Parapat yang ditangani Direktur, Dr Henry Jimmy Gultom sekarang melakukan kerjasama yang baik dengan BPJS Ketenagakerjaan, guna membantu pasien pemilik kartu BPJS Ketenagakerjaan.
Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Pematangsiantar Ester Mariana Sijabat didampingi Dinatia Bintaria.S Sebaga Case Manager KK-PAK (Kecelakaan Penyakit Akibat Kerja) di ruang Aplikasi PLKK (Pusat layanan Kecelakaaan Kerja) RSUD Parapat,Selasa 14 Maret 2023.
Direktut RSUD Parapat dr Henry Jimmy Gultom kepada awak media menyampaikan, pihaknya sudah melakukan MoU (kerjasama) dengan BPJS Ketenagakerjaan Pematangsiantar, yang mencakup wilayah kerja Kabupaten Simalungun.
Nantinya pasien BPJS ketenagakerjaan datang tanpa harus membawa surat pengantar rujuk, kita sudah siap untuk itu.
Dr Jimmy saat didampingi Kepala Tata Usaha Lentina Marpaung menambahkan, pihaknya akan membantu pasien pemilik kartu BPJS Ketenagakerjaan secara terbuka dan Nasional, contoh ada kejadian saat kegiatan di kota wisata Parapat, baik saat mengikuti pertemuan dan kecelakaan, kita akan tanggulangi dan RSUD Parapat berkomitmen memberikan pelayanan prima dan terbaik tanpa mengesampingkan kebutuhan dan kepentingan pasian umum lainnya. Tetapi saat kita berbicara pasien pemilik kartu BPJS Ketenagakerjaan tentu kami akan mengacu pada Standart Operasional.
Kami sudah menangani 4 pasien perdana untuk pengguna BPJS Ketenagakerjaan di RSUD Parapat kita ini, Ungkap dr Jimmy.
Sementara itu, BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Pematangsiantar terus berupaya meningkatkan kepuasan peserta atas pelayanan Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK). BPJS Ketenagakerjaan Siantar kembali mengadakan koordinasi dengan sejumlah Rumah Sakit mitra dalam pelayanan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), salahsatunya RSUD Parapat, di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Kabupaten Simalungun dan juga sebagai salahsatu Rumah Sakit di KSPN Danau Toba.
Rumah Sakit ini selama ini sudah sukses menangani sejumlah pasien lokal dan Internasional saat perhelatan event F1 Power Boat di Danau Toba.
Laporan : Heri Guci