IDNMetro.com, Humbahas – Deklarasi dukungan dan pemberangkatan Calon Bupati (Cabup) Dr, Hendri Tumbur Simamora, SH, MH dan Calon Wakil Bupati Ir, Yanto Sihotang, diselenggarakan di Gedung Serbaguna HKBP Pargodungan dimulai dari jam 10.00. wib, Sabtu (14/9/2024).

Acara Deklarasi ini juga di hadiri dari, Boru, bere Simamora Toga Marbun dan juga Ormas Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB). Acara ini juga mengusung tema yang mendorong Sumber Daya yang ada di Kabupaten Humbahas.
“Dr, Henri Tumbur, SH, MH berharap jika nanti disukai masyarakat Humbang Hasundutan dan memilih nya jadi Bupati. Beliau sudah menyiapkan lima (5) Program yang akan diciptakan yang menjadi Program andalannya.
“Seperti membangun perekonomian masyarakat yang mandiri, kreatif dan inovatif dengan menitikberatkan pada sektor pertanian, Agrobisnis Agro Industri, Peternakan, Pariwisata,
IKM/UMKM dan mendorong pertumbuhan investasi.
– Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia melalui Peningkatan dan Pemerataan Akses Pendidikan dan kesehatan untuk mewujudkan Keluarga Berkualitas dan meningkatkan Indeks Keluarga Sehat, serta mendorong
program Universal Health Coverage (UHC).
– Menciptakan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersinergi dengan
dukungan teknologi untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan investor.
– Mendukung program pemerintah yang sudah berjalan seperti Food Estate dan Tanaman Herbal di Humbang
Hasundutan.
– Mewujudkan masyarakat Humbang Hasundutan berakhlak mulia dengan meningkatkan kehidupan beragama,
menguatkan budaya dan mengedepankan kearifan lokal.
Membangun Infrastrukur yang tangguh, berkeadilan, adaptif dan tepat guna meningkatkan ketahanan dan ketangguhan masyarakat dalam
menghadapi bencana.
Kedua Bacalon yang segera akan ditetapkan menjadi Calon, pada 22 September 2024 mendatang ini mengaku sudah menyiapkan berbagai Strategi Politik karna memang mengingat waktu tinggal menghitung hari. “Beliau juga mengatakan sangat Optimis bisa lolos dan dapat bertanding di kontestasi Pilkada 2024 yang sebentar lagi akan di selenggarakan di Kabupaten Humbahas.(M.Simanjuntak)








