IDNMetro.com, Medan – Management Board Toba Caldera UNESCO Global Geopark sepakat melakukan kerjasama dan bersinergi menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Direktur utama Taman Simalem Resort tentang promosi, konservasi, edukasi dan pemberdayaan masyarakat di kawasan Toba Caldera UGGp.
Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) langsung ditandangani oleh Dr. Zumri Sulthony S.Sos, M.Si Ketua Umum BP.TVUGGp dan Bpk.Eddy Tanoto Direktur Utama Taman Simalem Resort didampingi sekretaris Badan pengelola Toba Caldera UNESCO golobal Geopark (BP-UGGp) Dra Debbie Riani panjaitan MTh, Jumat (26/7/2024) di Kantor Disbudparekraf Provsu.
Taman Simalem Resort yang berada di Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara merupakan salah satu objek wisata yang melekat dengan medan dindingnya yaitu Caldera Toba yang mempunyai arti satu roh dalam hal kemajuan dan pencapaian sukses bersama kata Debbie Riani Panjaitan.
“Untuk itu kita akan terus bersinergitas dalam bentuk kegiatan dan komunikasi informasi lainnya” Imbuh Debbie.
Sebagai tindak lanjut MoU di Taman Simalem Resort akan disediakan Geopark Corner yang menceritakan tentang story telling Gunung Toba.
Selain itu juga, Kata Debbie akan dilakukan pemasangan panel informasi dan logo UGGp sebagai partnership.
Disamping itu, dalam waktu dekat akan dilakukan kunjungan Ahli Geologi untuk meneliti bebatuan yang ada di lokasi Tman Simalem Resort kata Debbie Riani Panjaitan mengakhiri percakapan. (Rickson Sihombing )