Model
Berita Daerah

Sosialisasi Sarana dan Prasarana Perkebunan Kelapa Sawit Kabupaten Labuhan Batu Tahun 2024

×

Sosialisasi Sarana dan Prasarana Perkebunan Kelapa Sawit Kabupaten Labuhan Batu Tahun 2024

Sebarkan artikel ini
Teks dan Photo : Kadis Pertanian Labuhan batu Ir. H. Agus Salim Ritonga membuka rapat sosialisasi kegiatan sarana dan prasarana perkebunan kelapa sawit di hotel Platinum Rantau Prapat

IDNMetro.com, Labuhan Batu – Pemkab Labuhan batu melalui Dinas Pertanian melaksanakan  sosialisasi kegiatan sarana dan prasarana pendidikan dan pengembangan  perkebunan kelapa sawit rakyat yang tergabung dalam kelompok tani , Gapoktan , dan kelembangan lainnya di Hotel Platinum jalan. Ahmad Yani Rantau Prapat, Selasa (28/5/20204)

Adapun  kegiatan sosialisasi ini merupakan dalam rangka bantuan  pendanaan Kementerian Pertanian RI yang bersumber dari  Badan pengelola Perkebunan Kelapa Sawit (BPD PKS) bagi petani pekebun kelapa sawit yang berkelanjutan.

Model

Dalam sambutan Kadis Pertanian Ir. H. Agus Salim Ritonga mengatakan, di mana pada Tahun 2018 perkebunan kelapa sawit telah mencapai 14,3 Juta Ha dan 41 persen milik perkebunan, katanya

“Belum sesuai dengan potensi salah satu faktor penyebabnya adalah sarana dan prasarana perkebunan kelapa sawit yang belum berjalan dengan baik.

Kegiatan sarana prasarana kelapa sawit dapat di berikan dalam bentuk paket di dasari oleh efektifitas dalam rangka pemenuhan produksi nilai tambah untuk hasil , dan beberapa jenis sarana dan prasarana perkebunan kelapa sawit yang dapat di berikan dalam bentuk paket:
1. Benih , pupuk dan pestisida.
2. Alat pasca panen.
3. Pembuatan / peningkatan jalan.
4. Rehabilitasi tata kelolah air.
5. Dan lain lain.

“Berharap sarana dan prasarana kelapa sawit yang di berikan dalam bentuk paket bantuan mempunyai permohanan, dan persyaratan yang berbeda beda, hal ini akan di paparkan Nara sumber, harapnya

Turut hadir dalam dalam kegiatan sosialisasi kelompok tani pekebun, koperasi petani, perwakilan dari pihak swasta serta Nara sumber. (BS)

Model